CloudMobile, Smartphone Android ICS Dari Acer Dengan Layanan Komputasi Awan

Dalam ajang Mobile World Congress (MWC) yang akan berlangsung pada taggal 27 Februari sampai 1 Maret tahun ini, Acer tengah mempersiapkan sebuah Smartphone yang telah dibekali dengan layanan komputasi awan, Acer Cloud, dengan nama CloudMobile.

CloudMobile telah dibekali juga dengan sistem operasi Android Ice Cream Sandwich, Prosessor dual core berkecepatan 1,5 GHz, serta menampilkan layar sentuh high definition (HD) seluas  4,3 inci. Selain itu.

CloudMobile juga dilengkapi fitur Dolbysound, kamera belakang yang dilengkapi flash, serta desain Sleeve DNA yang menampilkan body setebal 10 milimeter.

Acer Cloud sendiri merupakan layanan komputasi awan personal yang memungkinkan penggunannya mengakses atau memainkan data audio, video, maupun dokumen Office dalam ponsel cerdasnya, kapan pun di mana pun seusuai keinginan pengguna. Rencananya CloudMobile akan dipasarkan pada kuartal ke tiga tahun ini.

Sumber

0 comments:

Post a Comment